THE JOURNEY OF ISRA MI'RAJ

 The Journey Of Isra Mi'raj Part II





Perjalanan selanjutnya...


Rasulullah SAW berjalan ke baitul maqdis dan beliau masuk dari pintu yamani. Beliau turun dari buroq dan mengikatnya di sebuah tempat yang mana para Nabi juga mengikat buroq di sana. 


Kemudian Rasulullah sholat dua raka'at bersama Malaikat Jibril. Tidak lama kemudian, berkumpullah orang-orang di masjid itu. Ternyata mereka adalah para Nabi yang sedang melaksanakan sholat. Terlihat dari mereka ada yang dalam posisi berdiri, ruku' dan juga sujud.


Malaikat Jibril kemudian mengumandangkan adzan dan para malaikat turun dari langit. Allah mengumpulkan para Nabi dan Rasul. Maka sholatlah Nabi Muhammad dengan para malaikat dan para nabi. 


Selesai sholat, Malaikat Jibril berkata, "Wahai Muhammad, apakah kamu tahu siapa yang sholat di belakangmu?"

Beliau menjawab, "Tidak", Malaikat Jibril menjawab, "Mereka adalah para nabi yang mana Allah telah mengutus mereka." 


Ketika bercakap-cakap, para Nabi pun saling memuji Allah seraya menyebutkan kelebihan yang dimiliki masing-masing. Nabi Muhammad pun menjawab, "Setiap dari kalian telah memuji dirinya masing-masing karena Allah, dan aku telah dipuji oleh Allah Yang Maha Berkuasa dan Maha Mulia."


Beliau pun melanjutkan perkataannya, "Segala puji bagi Allah yang telah mengutusku sebagai penyebar kasih sayang di semesta alam, sebagai penyebar kabar gembira dan peringatan untuk seluruh manusia. Telah diturunkan untukku Alquran, di dalamnya ada segala macam penjelasan. Dan menjadikan umatku umat yang terbaik dari seluruh manusia. Dan menjadikan umatku sebagai perantara. Dan Tuhanku telah melapangkan dadaku serta menghilangkan bebanku. Allah telah mengangkat penyebutanku. Dan menjadikanku sebagai pembuka dan penutup para nabi." 


Nabi Ibrahim berkata, "Dengan inilah Muhammad lebih utama daripada nabi-nabi lainnya." 


Setelah itu, Nabi Muhammad SAW merasakan kehausan yang sangat. Kemudian Malaikat Jibril datang dengan membawa 2 wadah yang berisi khomer dan susu, lalu menyuruh beliau untuk memilihnya. Maka Nabi Muhammad memilih susu. Malaikat Jibril berkata, "Engkau telah memilih yang (sesuai) fitrah. Seandainya engkau memilih khomer maka umatmu akan lalai dan tidak akan mengikutimu kecuali hanya sedikit." 


Kemudian mulailah Nabi melakukan perjalanan mi'raj. Nabi melakukan perjalan mi'raj dengan menaiki tangga yang terbuat dari emas dan perak. Tangga itu adalah tangga dari surga firdaus yang bertaburan permata. Di sisi kanan dan kirinya ada para malaikat. Maka naiklah beliau bersama malaikat Jibril sampai akhir pintu dari pintu-pintu langit. 


Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril naik ke langit pertama. Malaikat Jibril meminta malaikat penjaga untuk membukakan pintunya. Penjaga pintu langit berkata, “Siapa itu?”

“Jibril”, jawabnya. 

“Siapa yang bersamamu?”, tanya penjaga. 

“Muhammad”, jawab Jibril. 

Penjaga kembali bertanya, “Apakah ia diutus kepada-Nya?”

“Iya”, jawab Jibril. 

Penjaga itu berkata, “Selamat datang. Sebaik-baik orang yang datang telah tiba.”


๐ŸŒŒ Di langit pertama.....


Rasulullah bertemu seorang pria. Bagian kanannya terdapat pintu yang baunya harum, dan bagian kirinya terdapat pintu yang baunya busuk. Pria tersebut tersenyum jika melihat ke arah kanan dan menangis jika melihat arah kiri.


Dia adalah ayahmu, Adam a.s. Di bagian kanannya adalah arwah keturunannya yang menjadi ahli surga. Sedangkan di bagian kirinya adalah arwah keturunannya yang menjadi ahli neraka."

Ucap Malaikat Jibril pada Nabi Muhammad SAW. 


"Selamat datang, wahai anak yang sholeh dan Nabi yang sholeh." Ucap Nabi Adam a.s. Kemudian naiklah Nabi Muhammad SAW dan Malaikat Jibril ke langit kedua.


๐ŸŒŒ Di langit kedua.....


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Isa a.s. dan Nabi Zakariya a.s. bersama sekelompok dari kedua kaumnya.


"Selamat datang, wahai saudarau yang sholeh dan nabi yang sholeh."Sambut kedua nabi yang berada di langit tersebut.


Kemudian Rasulullah dan Malaikat Jibril naik ke langit ketiga.


๐ŸŒŒ Di langit ketiga.....


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Yusuf a.s. bersama sekelompok dari kaumnya.


Kemudian Rasulullah dan Malaikat Jibril melanjutkan perjalanannya ke langit keempat.


๐ŸŒŒ Di langit keempat.....


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Idris a.s.


Kemudian Rasulullah dan Malaikat Jibril naik ke langit kelima.


๐ŸŒŒ Di langit kelima.....


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Harun a.s. dan di sekelilingnya terdapat sekelompok dari Kaum Bani Israil. 


Kemudian Rasulullah dan Malaikat Jibril naik ke langit keenam.


๐ŸŒŒ Di langit keenam.....


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Musa a.s. bersama sekelompok dari kaumnya.


Kemudian Rasulullah dan Malaikat Jibril naik ke langit ketujuh.


๐ŸŒŒ Di langit ketujuh...


Bertemulah Nabi Muhammad dan Malaikat Jibril dengan Nabi Ibrahim a.s. Beliau duduk di depan pintu surga diatas kursi emas yang bersandar ke baitul makmur. Dan bersamanya, sekelompok dari kaumnya.


Nabi Muhammad SAW pun mengucap salam pada beliau, dan dijawab oleh Nabi Ibrahim a.s.

"Selamat datang, wahai anak yang sholeh dan nabi yang sholeh. Aku titip salam pada ummatmu."


Di sini, Nabi Ibrahim a.s. memberi anjuran pada kita, Ummat Muhammad SAW, untuk memperbanyak membaca,

ู„ุง ุญูˆู„ ูˆ ู„ุง ู‚ูˆุฉ ุงู„ุง ุจุงู„ู„ู‡ ุงู„ุนู„ูŠ ุงู„ุนุธูŠู…


Dan di dalam riwayat lain:

ุณุจุญุงู† ุงู„ู„ู‡ ูˆ ุงู„ุญู…ุฏ ู„ู„ู‡ ูˆ ู„ุง ุงู„ู‡ ุงู„ุง ุงู„ู„ู‡ ูˆ ุงู„ู„ู‡ ุงูƒุจุฑ


Bersambung...

๐Ÿ“š Sumber: Kitab Al-Maroqil Aliyyah fil Anwaril Bahiyyah.

๐Ÿ“ Dar Ummahatil Mukminin



Comments

Popular posts from this blog

IKHLAS TERHADAP KETETAPAN ALLAH

KITAB FIQIH PRAKTIS - ABUYA YAHYA

SEBAIK-BAIKNYA PRASANGKA - USTADZAH DARA HUSAIEN